Kemampuan mengetik atau typing merupakan skill yang harus dimiliki oleh semua kalangan. Seperti yang kita ketahui bahwa hampir semua bidang atau sektor telah menerapkan teknologi informasi. Mulai dari kesehatan, perindustrian, pendidikan, olahraga, pertamabangan, otomotif dll. Dalam penggunaan teknologi informasi, kita membutuhkan kemampuan mengetik atau typing yang bagus untuk mengefisiensikan waktu pengerjaan suatu data atau informasi. Banyak profesi yang membutuhkan keterampilan mengetik yang baik. Tapi kecepatan mengetik harus diselingi dengan ketepatan mengetik. Apa gunanya cepat mengetik tapi ternyata banyak yang typo (salah ketik). Kan itu bisa membuat pekerjaan bertambah berat dengan mengecek satu per satu ketikan dari awal sampai akhir.
Sekarang ini banyak orang yang malas melatih kemampuan atau kecepatan mengetiknya dengan alasan membosankan. Alasan itu berasal dari orang yang berlatih mengetik di Microsoft Office Word atau Software pengolah kata lainnya seperti notepad. Mereka tidak sadar kalau sebenarnya ada cara yang asyik dan tidak membosankan dalam meningkatkan kecepatan mengetik. Kita bisa melatih kecepatan mengetik kita dengan menggunakan game. Baru disebutkan saja, kata "game" pasti sudah meningkatkan mood anda. Apalagi kalau sudah dimainkan. Ada beberapa game yang memerlukan skill mengetik untuk menyelesaikannya. Disini saya ingin memperlihatkan kumpulan game ringan yang bisa membantu melatih atau meningkatkan kecepatan mengetik. Prinsipnya fun and skilled. Dimana kita tidak hanya mengasah kemampuan kita dalam mengetik, tapi juga sebagai tempat hiburan yang tentunya sangat bermanfaat.
Disini anda akan menemukan puluhan game yang berhubungan untuk melatih kecepatan mengetik. Tetapi dari sekian game yang menarik, yang menjadi favorit saya adalah Horse Racing Typing. Cara mainnya sangat mudah. Di atas kuda akan muncul kata yang harus diketikkan. Setiap kita menuliskan kata dengan tepat, maka kecepatan kuda kita akan bertambah. Bagaimana kalau salah ketik? itu tidak apa-apa. Anda cukup melanjutkan ketikan anda. Tapi hati-hati, kadang-kadang akan muncul huruf kapital di awal. Kita diharuskan untuk menekan shift+huruf kapital. Huruf Kapital biasanya muncul, di hari, bulan, negara, kewarganegaraan, agama dan sebagainya. Ada 10 level yang harus anda lalui untuk menyelesaikan game ini. Dimana di setiap levelnya memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. Kesulitannya berupa, bertambah cepatnya kuda lawan, kosa kata bahasa inggris yang bertambah kompleks, dan penggunaan huruf kapital yang tidak terduga.
Jika anda merasa Game Horse Racing Typing meningkatkan kecepatan tapi tidak melatih ketepatan, anda bisa mencoba beberapa game lain. Seperti Fast Typer 2 atau Key Racer. Di kedua game ini, ketepatan mengetik anda akan ditingkatkan. Karena setiap anda salah mengetik, anda akan dikenakan penalti berupa waktu atau penurunan kecepatan. Ini lebih sulit daripada horse racing typing.
Nah bagaimana? tertarik untuk memainkan beberapa game ini? Langsung saja kunjungi situsnya Rapid Typing Games. Wets.. tunggu dulu. Masih ada satu game lagi yang ingin saya bagikan. Tolong lanjutkan membaca :D
Ada lagi satu game yang saya rekomendasikan. Judulnya adalah typer shark deluxe. Game buatan gamehouse ini termasuk game yang difavoritkan oleh kalangan typer addict. Walaupun untuk memainkannya, kita terlebih dahulu harus mendownloadnya. Karakter utamanya merupakan seorang penyelam yang sedang melakukan penyelaman sampai di dasar laut. Dalam penyelamannya, penyelam ini akan bertemu beberapa ikan hiu. Tugas kita sebagai player adalah melindungi si penyelam ini dengan mengetik kata atau huruf yang ada pada tubuh ikan hiu. Ada banyak jenis hiu yang akan anda temui di game ini, cara mengalahkannya pun berbeda-beda. Kebanyakan ikan hiu akan datang bergerombol. Tapi pada tingkat kedalaman terbawah, anda akan mendapatkan babak bonus. Disini anda akan mendapatkan hadiah atau skor yang tinggi dengan mengetik semua kata yang ada secepat mungkin. Game ini dasarnya sama dengan feeding frenzy. Dimana kita akan melewati sebuah jalur tertentu untuk mendapatkan semua harta karun dasar laut. Typer shark deluxe merupakan salah satu game yang saya rekomendasikan selain Horse Race Typing.
Nah bagaimana? tertarik untuk memainkan beberapa game ini? Langsung saja kunjungi situsnya Rapid Typing Games. Wets.. tunggu dulu. Masih ada satu game lagi yang ingin saya bagikan. Tolong lanjutkan membaca :D
Ada lagi satu game yang saya rekomendasikan. Judulnya adalah typer shark deluxe. Game buatan gamehouse ini termasuk game yang difavoritkan oleh kalangan typer addict. Walaupun untuk memainkannya, kita terlebih dahulu harus mendownloadnya. Karakter utamanya merupakan seorang penyelam yang sedang melakukan penyelaman sampai di dasar laut. Dalam penyelamannya, penyelam ini akan bertemu beberapa ikan hiu. Tugas kita sebagai player adalah melindungi si penyelam ini dengan mengetik kata atau huruf yang ada pada tubuh ikan hiu. Ada banyak jenis hiu yang akan anda temui di game ini, cara mengalahkannya pun berbeda-beda. Kebanyakan ikan hiu akan datang bergerombol. Tapi pada tingkat kedalaman terbawah, anda akan mendapatkan babak bonus. Disini anda akan mendapatkan hadiah atau skor yang tinggi dengan mengetik semua kata yang ada secepat mungkin. Game ini dasarnya sama dengan feeding frenzy. Dimana kita akan melewati sebuah jalur tertentu untuk mendapatkan semua harta karun dasar laut. Typer shark deluxe merupakan salah satu game yang saya rekomendasikan selain Horse Race Typing.
0 Response to "Games untuk melatih kecepatan mengetik"
Posting Komentar